Rabu, 09 Mei 2018

Presiden Jokowi tiba kembali di Jakarta



Presiden Joko Widodo (tengah) tiba di tempat acara peresmian Program Peremajaan (replanting) Kelapa Sawit Rakyat di Desa Pelita kecamatan Bagan Sinembah, Rokan Hilir, Riau, Rabu (9/5/2018). Dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Rokan Hilir, Presiden Joko Widodo meresmikan Program Peremajaan Kelapa Sawit Rakyat sekaligus memberikan bantuan modal kerja sebesar Rp25 juta kepada setiap petani dan menyerahkan bibit sawit untuk 131 kepala keluarga yang tergabung dalam Kelompok Tani Sukamaju di KUD Subur Makmur Desa Pelita Bagan Sinembah. (ANTARA /Aswaddy Hamid)
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo dan rombongan tiba kembali di Jakarta, Rabu malam, setelah kunjungan kerja selama dua hari di Provinsi Riau.
Presiden Jokowi dan rombongan, yang menumpang pesawat Kepresidenan RI-1 tiba di Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma Jakarta pukul 19.56 WIB.

Presiden Jokowi yang antara lain didampingi Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko dan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono bertolak dari Lanud Roesmin Nurjadin Kota Pekanbaru Riau pukul 18.25 WIB.

Setelah penerbangan selama sekitar 1,5 jam Presiden Jokowi dan rombongan tiba di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta.

Setelah mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta pukul 19.56 WIB, Presiden Jokowi dan sejumlah pejabat langsung menuju ruang VVIP di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma.

Ketika tiba dari kunjungan ke daerah, biasanya Presiden Jokowi langsung meninggalkan Lanud Halim Perdanakusuma.

Namun kali ini Presiden Jokowi tidak langsung meninggalkan Lanud Halim Perdanakusuma.

Setelah mendarat di Halim pukul 19.56 WIB, Presiden Jokowi baru meninggalkan Lanud Halim pukul 20.50 WIB.

Meskipun Presiden Jokowi sudah meninggalkan Halim namun mobil sejumlah pejabat tampak masih parkir di halaman Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma.Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi

https://www.antaranews.com/berita/708449/presiden-jokowi-tiba-kembali-di-jakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar